Siap Kawal Pilkada, Polres OKU Selatan Gelar Apel Pasukan Operasi Mantap Praja 2024

OKU Selatan Sumsel, wartaterkini.news–Polres OKU Selatan melaksanakan apel gelar pasukan sebagai bentuk kesiapan dalam rangka Pengamanan Penyelenggaraan Tahapan Pilkada OKU Selatan tahun 2024, dengan sandi “Mantap Praja Musi 2024”, Jum’at (23/08/2024) dihalaman Mapolres setempat.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres OKU Selatan AKBP M Khalid Zulkarnain, Sekda OKU Selatan, M Rahmatullah, Perwakilan Kajari OKU Selatan, Bawaslu, KPU, Para Kabag, Kasat, Kasi, Para Kapolsek jajaran Polres dan seluruh personel Polres OKU Selatan.

Kapolres OKU Selatan AKBP M Khalid Zulkarnain pada kesempatan ini menyampaikan amanat Kapolri diantaranya Polda Sumsel dan Polres jajaran dengan didukung oleh TNI, Instansi terkait dan mitra kamtibmas lainnya akan melaksanakan operasi Kepolisian kewilayahan dengan sandi “Mantap Praja Musi 2024” dalam rangka pengamanan penyelenggaraan tahapan Pilkada OKU Selatan.

“Operasi ini akan dilaksanakan selama 66 hari, mulai 27 Agustus sampai 21 Desember 2024 dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif serta didukung dengan kegiatan Intelijen, Penegakan Hukum, Kehumasan dan Bantuan Operasi guna terciptanya keamanan kelancaran dan ketertiban pada setiap tahapan Pilkada OKU Selatan tahun 2024,” ujarnyanya.

Baca Juga :   Perdagangan Manusia Harus Jadi Fokus Penanganan Pemerintah Baru

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada TNI, Pemerintah Daerah dan Stakeholder terkait lainnya atas kontribusi dan kerja sama yang telah terjalin selama ini.

“Mari kita bersama-sama berkerja untuk menyukseskan Pilkada serentak 2024 yang aman, damai dan sejuk, kepada seluruh Personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja, saya ucapkan selamat menjalankan tugas dengan baik,” tandasnya (Red)