OKU Selatan Sumsel, wartaterkini.news–Personil Sat Samapta Polres OKU Selatan melaksanakan monitoring dan pengamanan tes wawancara rekrutmen Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) tahun 2024 yang berlangsung di Sekretariat Komisi Pemilihan Umum (KPU) OKU Selatan. Sabtu (11/05/2024)
Kegiatan Pam (pengamanan) ini, dipimpin langsung oleh Bripka Firhat Arjun bersama rekan personel Sat Samapta.
Monitoring dan pengamanan ini, bertujuan untuk memastikan jalannya seleksi calon PPK Tahun 2024 oleh KPU OKU Selatan dapat berjalan dalam keadaan aman dan tertib.
Kapolres OKU Selatan AKBP Listiyono Dwi Nugroho melalui Kasat Samapta AKP A Bastari mengatakan personel Sat Samapta disiagakan di lokasi seleksi penerimaan calon Anggota PPK Pilkada 2024 tersebut guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, selama berlangsungnya pelaksanaan tes wawancara PPK.
“Sementara kegiatan tes wawancara PPK berlangsung selama 3 (tiga) hari mulai dari tanggal 11 Mei 2024 s.d 13 Mei 2024 esok hari,” jelasnya
Disamping itu, tambah Kasat Samapta, petugas juga sekaligus memberikan himbauan Kamtibmas kepada peserta tes wawancara PPK agar senantiasa menjaga kondusifitas dan keamanan.
AKP A Bastari juga mengatakan dari pemantauan yang dilakukan, situasi di lokasi pengamanan terpantau aman dan kondusif. Petugas pengamanan lengkap sesuai dengan jadwal. Kegiatan tes wawancara di PPK masih berjalan dengan lancar dan tertib.
“Pada kegiatan tes wawancara PPK dihadiri Ketua dan komisioner KPU OKU Selatan, panitia penyelenggara dan peserta tes wawancara,” tandasnya (Red)