PALI Sumsel,Wartaterkini.news–Distribusi logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten PALI Tahun 2024 berlangsung aman dan kondusif. Logistik untuk Kecamatan Tanah Abang dikirim pada Minggu (24/11/2024) dengan pengawalan ketat dari Polsek Tanah Abang bersama pihak-pihak terkait.
Kapolres PALI, AKBP Chairul Nasrudin, S.I.K., M.H., menegaskan pentingnya pengamanan distribusi logistik Pilkada sebagai bagian dari menjaga integritas demokrasi.
“Distribusi logistik adalah tahap krusial dalam Pilkada. Kami pastikan seluruh proses berlangsung dengan aman, logistik tiba dalam kondisi lengkap, dan masyarakat dapat menjalankan hak pilihnya dengan tenang,” ujarnya kepada awak media ini.
Distribusi dimulai dari Gudang Logistik KPU Kabupaten PALI menuju Gudang Logistik PPK Kecamatan Tanah Abang yang berlokasi di Gedung Desa Tanah Abang Jaya. Barang dikirim menggunakan truk dengan nomor polisi BG 8963 PL yang dikemudikan oleh Bambang Pujiono dari PT Pos Indonesia.
Ketua PPK Tanah Abang, Leo Candra, menerima logistik dengan bukti tanda terima yang memuat rincian berikut:
Kotak suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur: 48 unit.
Kotak suara untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati: 48 unit.
Bilik suara: 192 unit.
Kantong plastik berisi logistik lainnya: 48 paket.
Ketua PPK Kecamatan Tanah Abang, Leo Candra, mengapresiasi pengawalan yang dilakukan oleh aparat.
“Sinergi yang baik ini memberikan jaminan keamanan dan kelancaran distribusi logistik Pilkada di wilayah kami. Kami akan memastikan logistik ini sampai ke seluruh TPS sesuai jadwal,” katanya.
Pengamanan Berlapis
Kapolsek Tanah Abang, IPTU Arzuan, S.H., memimpin langsung pengamanan dan pengawalan. Personel yang terlibat mencakup:
AIPDA Roy P. Saragih, S.H. (Kanit Intelkam Polsek Tanah Abang).
BRIPTU Agung Maha Putra (Banit Intelkam Polsek Tanah Abang).
Pengamanan juga didukung oleh anggota TNI dari Koramil 0403 Talang Ubi yang dipimpin oleh SERKA Yusuf Eka, serta Panwaslu Kecamatan Tanah Abang yang diketuai oleh Indra Supriyadi.
“Kami melakukan pengawalan mulai dari gudang KPU hingga logistik tiba di lokasi PPK. Setelah itu, gudang logistik di Tanah Abang Jaya akan dijaga selama 24 jam oleh personel gabungan Polri, TNI, dan Panwaslu untuk mencegah potensi gangguan keamanan.”urai Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzian.
Lokasi gudang logistik di Tanah Abang Jaya berada di kawasan yang strategis namun cukup ramai karena dekat dengan jalan umum yang menjadi jalur alternatif antar desa.
Kapolres AKBP Chairul Nasrudin menekankan pentingnya deteksi dini terhadap potensi gangguan.
“Kami telah memetakan risiko seperti sabotase atau kerusakan logistik. Pengamanan berlapis ini adalah langkah preventif agar setiap tahapan Pilkada berjalan lancar tanpa hambatan,” jelasnya.
Panwaslu Kecamatan Tanah Abang, melalui ketuanya, Indra Supriyadi, juga menyatakan dukungannya.
“Kami terus berkoordinasi dengan pihak keamanan dan penyelenggara untuk memastikan tidak ada pelanggaran dalam proses distribusi logistik ini,” ujarnya.
Perwakilan KPU Kabupaten PALI, Abdul Rahman, menyampaikan bahwa distribusi logistik di Kecamatan Tanah Abang tidak lepas dari koordinasi yang baik antar semua pihak.
“Kami berterima kasih atas kerja sama TNI, Polri, dan Panwaslu dalam memastikan pengiriman logistik terlaksana dengan lancar dan aman,”katanya.
Sementara itu, pihak PT Pos Indonesia melalui Amrison, sebagai perwakilan pengangkut logistik, mengungkapkan kepuasannya atas pengawalan yang diberikan.
“Dengan pengamanan ini, kami dapat melaksanakan tugas kami dengan baik dan memastikan logistik tiba tepat waktu,”tuturnya.
Kegiatan distribusi logistik Pilkada untuk Kecamatan Tanah Abang selesai pada pukul 13.20 WIB dalam keadaan aman dan terkendali. Kapolres PALI, AKBP Chairul Nasrudin, mengimbau masyarakat untuk mendukung kelancaran Pilkada.
“Kami meminta seluruh masyarakat tetap menjaga situasi kondusif. Pilkada yang aman dan damai adalah tanggung jawab kita bersama,” pungkasnya.(HR/Red)