Pamekasan Jatim, wartaterkini.news β Satlantas Polres Pamekasan akan melakukan rekayasa lalu lintas saat pemberangkatan Jamaah Haji tahun 1445 Hijriyah.
Pemberangkatan dijadwalkan berlangsung dari halaman Masjid Agung Asy Syuhadak Pamekasan secara bertahap, yaitu Kloter 103 pada hari Minggu, 9 Juni 2024 pukul 03.00 WIB, Kloter 104 pukul 11.00 WIB, Kloter 105 pukul 14.00 WIB, dan Kloter 106 pukul 17.00 WIB. Waktu pemberangkatan dapat berubah sesuai dengan situasi maskapai penerbangan.
Kementerian Agama Pamekasan mengimbau agar para Jamaah Haji datang ke Masjid Agung Asy Syuhadak satu jam sebelum jadwal keberangkatan. Hal ini bertujuan untuk menghindari penumpukan kendaraan pengantar di kantong-kantong parkir di Pamekasan.
Rekayasa lalu lintas oleh Satlantas Polres Pamekasan kali ini akan melibatkan penutupan arus lalu lintas di beberapa titik, antara lain:
Simpang empat Jl. Jokotole β Stadion, ditutup total ke arah barat, kendaraan dari arah Sumenep dialihkan ke Jl. Jingga.
Simpang empat Jokotole β Balaikambang, ditutup total ke arah Arlan, kendaraan dialihkan ke Jl. Kemuning dan Balaikambang.
Simpang tiga Jl. Trunojoyo β Niaga, ditutup total ke arah utara, arus dialihkan ke Jl. Niaga dan Jl. Trunojoyo.
Simpang tiga Pasar Sore Jl. Diponegoro β Cokrat, ditutup total ke arah timur, arus lalu lintas dialihkan ke Jl. Cokrat dan Jl. Diponegoro.
Simpang empat Pegadaian, ditutup total ke arah timur, arus lalu lintas dialihkan ke Jl. Amin Jakfar dan Jl. Segara.
Simpang tiga Jl. Kesehatan β Balaikambang, ditutup ke arah Balaikambang.
Simpang tiga Bakso Goyang Lidah, ditutup total ke arah selatan, arus lalu lintas dari timur dialihkan ke utara Jl. Agus Salim.
Pengguna jalan diminta untuk mematuhi arahan dan petunjuk dari petugas di titik-titik penutupan arus. Jangan ragu untuk bertanya agar tidak tersesat dan mengetahui jalur alternatif yang dapat dilewati tanpa hambatan.
Selain rekayasa lalu lintas, Polres Pamekasan juga menyediakan ojek gratis bagi Jamaah Haji. Para Polwan cantik disiapkan sebagai pengemudi ojek untuk jamaah haji perempuan, sementara anggota Polres yang gagah akan mengantar jamaah haji sampai ke bus di area Arek Lancor.
Dengan adanya rekayasa lalu lintas ini, Polres Pamekasan memohon maaf atas ketidaknyamanan perjalanan pengguna jalan dan mengucapkan terima kasih atas kerjasama dalam mematuhi peraturan lalu lintas yang ada.
Semoga kegiatan pemberangkatan Jamaah Haji Pamekasan tahun ini berlangsung aman, lancar, dan kondusif.
Pesan terakhir, kepada para pengantar Jamaah Haji agar berhati-hati dan waspada terhadap bahaya jambret dan copet. Pastikan barang bawaan aman dan parkir kendaraan di tempat yang aman dan nyaman.