Jakarta, wartaterkini.news–Dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029, Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengerahkan pengamanan VVIP secara ketat untuk menyambut tamu negara yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Sabtu (19/10/2024).
Menurut keterangan tertulis dari Pusat Penerangan TNI, pengamanan itu merupakan bagian dari upaya memastikan keamanan dan kenyamanan selama prosesi bersejarah tersebut berlangsung.
TNI menurunkan ribuan personel dari berbagai satuan tugas untuk menjaga keamanan tamu negara, mulai dari kedatangan di bandara hingga perjalanan menuju lokasi pelantikan.
Prosedur keamanan itu dilengkapi dengan teknologi canggih, termasuk pemantauan udara, sistem pengawasan modern, serta langkah-langkah antisipasi terhadap berbagai potensi ancaman.
Tidak hanya berfokus pada pengamanan di bandara, TNI juga telah melakukan pemetaan titik rawan di sepanjang rute perjalanan tamu negara. Sejumlah simulasi keamanan juga telah dilaksanakan untuk memastikan kelancaran pelantikan dan menghindari gangguan yang tidak diinginkan.
Salah satu momen menarik dalam penyambutan tamu negara di Terminal Kedatangan VVIP Bandara Soekarno-Hatta adalah dentuman meriam selamat datang dari Batalyon Artileri Medan 7/Biring Galih, yang menggema di area bandara.
Prosesi ini menandakan penghormatan dan sambutan hangat kepada para tamu negara yang hadir untuk menghadiri pelantikan. Pengamanan VVIP ini mencerminkan komitmen TNI dalam menjaga kehormatan dan keamanan negara selama acara kenegaraan penting ini berlangsung. (**)