banner 728x250 banner 728x250 banner 728x250 banner 728x250 banner 728x250

Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Cikarang Barat Desa Ganda Mekar, Laksanakan Kunjungan dan Sapa Warga

Bekasi Jawa Barat, Wartaterkini.news – Aiptu Ukus Agus Setiyanto, Bhabinkamtibmas Desa Ganda Mekar, Polsek Cikarang Barat, melaksanakan kunjungan dan sapa warga di Kp. Rawa Julang Rt.03/01 Desa Ganda Mekar, Selasa (8/4/25).

Kapolsek Cikarang Barat AKP Tri Baskoro Bintang Wijaya, S.I.K M.H. melalui Bhabinkamtibmas menyampaikan, Kegiatan ini dilakukan pukul 14.35 WIB s.d. selesai. Bhabinkamtibmas didampingi turun langsung berkunjung dengan warga setempat.

Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada warga, yakni Mari bersama-sama menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing.

“Ayo Memantau kegiatan anak-anaknya yang beranjak dewasa pada malam hari, antisipasi kenakalan remaja dan tawuran, maksimal jam 22.00 WIB sudah berada di rumah.” Jelasnya.

Baca Juga :  MTQ XXX Kabupaten OKI, Implementasi Nilai Al Qur'an dalam Kehidupan

Kemudian Antisipasi aksi curanmor yang saat ini sedang marak, dengan cara menambah kunci pengaman tambahan pada saat sepeda motor sedang diparkir.

“Jika ada kejadian Jangan main hakim sendiri terhadap pelaku tindak pidana.” tandasnya.

Lalu, Tingkatkan kewaspadaan apabila bertemu orang baru dikenal dan jangan mudah percaya.infokan kejadian sekecil apapun ke Binmaspol.

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga untuk melaporkan apabila terjadi permasalahan atau tindak pidana ke Hotline pengaduan Polres Metro Bekasi dan Polsek Cikarang Barat.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan warga dan Polri makin bersinergi dengan memperkuat silaturahmi melalui kunjungan dapat lebih waspada dan berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.