banner 728x250 banner 728x250

Gubernur HD Apresiasi Capaian Penurunan Stanting Hingga Sumsel Ditunjuk Tuan Rumah Harganas

Palembang Sumsel, wartaterkini.news–Upaya penurunan angka stunting di Sumsel mendapatkan hasil yang cukup maksimal. Dimana diketahui, saat ini angka stunting di Sumsel yakni sebesar 18,6 persen atau turun sebayak 6,2 persen.

Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengatakan, dibutuhkan upaya dan strategi khusus agar stunting ini dapat terus ditekan. Selain meningkatkan kolaborasi antar pihak, pengelolaan anggaran dan upaya lainnya pun harus terus fokus dilakukan.

“Turunnya angka stunting di Sumsel ini karena kerja satu orang saja, tapi semua jajaran bergerak bersama sehingga stunting di Sumsel turun cukup besar,” kata Herman Deru, ketika hadir dalam Temu Kerja Tim Percepatan Penurunan Stunting “Evaluasi Capaian Semester I Tahun 2023 dan Praktik Baik Percepatan Penurunan Stunting Daerah” yang digelar BKKBN RI di Ballroom Hotel Wyndham Palembang, Selasa (3/7).

Baca Juga :   Turbin ORC Skala Kecil Solusi Energi Bersih dan Terjangkau

Menurut Herman Deru, tahun 2021 lalu angka stunting di Sumsel mencapai 24,8 persen.

Saat itu, dirinya dan Pemkab maupun Pemkot di Sumsel langsung bergerak untuk melakukan sejumlah langkah percepatan penurunan stunting tersebut.

Apalagi, pemerintah pusat menargetkan angka stunting secara nasional harus mecapai 14 persen pada tahun 2024 mendatang.

Dia menjelaskan, upaya awal yang dilakukan yakni dengan mengumpulkan data terkait angka stunting tersebut sehingga hal itu dapat dijadikan acuan untuk menentukan solusinya.

Baca Juga :   Pemkab OKU Selatan Hadiri Rapat Bersama Kementrian Hukum dan HAM Sumsel 

Dimana, Gubernur Herman Deru langsung mengaktivasi kembali Posyandu yang ada di Sumsel sebagai langkah pencegahan.

Disisi lain, Herman Deru pun mengaku bangga karena Sumsel ditunjuk sebagai tuan rumah Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang akan di gelar di Kabupaten Banyuasin pada 6 Juli 2023 mendatang.

Ditempat yang sama, Sekretaris Utama BKKBN RI Tavif Agus Rayanto mengatakan, Pemerintah pusat sendiri menargetkan angka stunting pada 2024 turun menjadi 14 persen. Dimana saat ini angka stunting nasional sebesar  21,6 persen dari yang sebelumnya mencapai 36,8 persen.

Dia menyebut, peran Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) sangat dibutuhkan dalam upaya ini. Sebab itu, kegiatan tersebut digelar sebagai langkah evaluasi dan menyamakan persepsi dalam menurunkan stunting. (Arman/Red)