Demi Distribusikan Logistik Pemilu, Petugas PPS di Pangandaran Tembus Jalan Terjal

Pangandaran Jawa Barat, wartaterkini.news–Petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan gabungan terus berjuang menyalurkan logistik Pemilu 2024, termasuk di wilayah Desa Ciparakan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran Jawa Barat.

Mereka pantang menyerah dan harus melewati jalan terjal demi kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024. Petugas gabungan ini terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, PPS, KPPS dan Pengawas TPS harus lewati jalanan rusak parah demi tiba di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Alhamdulillah, Kami PPS Desa Ciparakan Beserta Petugas Gabungan yang terdiri dari Polsek, Koramil Kalipucang, Satpol PP Pangandaran, KPPS hingga Pengawas TPS dapat mengantarkan logistik pemilu ke tiap TPS tepat waktu. Meskipun Kami mendapatkan kesulitan saat lintasi jalan rusak yang terjal cukup panjang,” kata Anggota PPS Ciparakan Rizki,  pada wartaterkini.news, Selasa (13/02/24).

Mobil Truk pengangkut logistik pemilu sempat selip, karena jalanan rusak terjal dan licin. “Ya Betul tadi sedikit was was, karena Truk Sempat selip Karena Jalannya licin, tapi alhamdulillah bisa berjalan lagi dengan baik”, Ujar Rizki

Baca Juga :   Libatkan Warga dan PPK, KPU OKU Selatan Gelar Simulasi Pemungutan Suara

Selain itu, Anggota Koramil Kalipucang, Sertu Isman, Mengatakan, Meskipun sempat tekendala jalanan terjal kami akan kawal sampai Masing – masing TPS.

“Memang Terkendala Jalanan yang rusak dan terjal, tapi kami pastikan logistik pemilu di 10 TPS terdistribusikan dengan aman dan lancar”, tandasnya (den/red)