banner 728x250 banner 728x250

Ciptakan Lingkungan Sehat Koramil 0826-04 Galis Bersama Warga Desa Tobungan Bersih-bersih Desa

Pamekasan Jatim, wartaterkini.news – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat Babinsa Koramil 0826-04 Galis bersama warga dan Perangkat Desa Tobungan melaksanakan kegiatan karya bhakti, Jum’at (10/03/2023).

Kegiatan karya bhakti difokuskan pada pemberihan bahu jalan dan selokan jalan utama desa dan seputaran Balai Desa Tobungan.

Babinsa Desa Tobungan Serda Busihan mengatakan bahwa kegiatan karya bhakti ini sebagai bentuk kepedulian untuk menciptakan lingkungan yang sehat serta sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Baca Juga :   Polsek Larangan Bubarkan Balap Liar dan Berhasil Mengamankan 3 Pemuda

“Kegiatan ini untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat,” ucap Serda Busihan.

Lebih lanjut,”Kegiatan gotong-royong ini adalah salah satu bakti nyata sekaligus penguatan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Kegiatan Karya Bakti sebagai implementasi dari pembinaan teritorial, hal itu sudah menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD khususnya Babinsa sebagai ujung tombak aparat teritorial kewilayahan”.

“Harapan kita selain sasaran fisik terlaksana juga untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan Gotong-royong yang sudah menjadi tradisi bagi masyarakat,” pungkasnya.*(Maz/Red)