banner 728x250 banner 728x250

Lakukan Kunjungan, Kapolsek Tambelang Sosialisasikan keamanan kepada Tokoh Masyarakat

Bekasi Jawa Barat, Wartaterkini.news – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Tambelang melaksanakan kunjungan dan mengadakan kegiatan “Kongkow Bersama Warga” di kampung Balong Prapatan RT 02/06 Desa Sukabudi, pada Rabu (4/12/24).

Kapolsek Tambelang AKP Yugo Pambudi, mengatakan Kegiatan ini bertujuan memberikan himbauan mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan, khususnya dalam mencegah tindak pidana seperti pencurian kendaraan bermotor. Selain itu, Kapolsek juga menyampaikan sosialisasi terkait bahaya judi online dan mengimbau warga agar tidak terlibat dalam aktivitas ilegal tersebut.

“Kami ingin menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi warga. Dengan sosialisasi seperti ini, kami berharap masyarakat dapat lebih waspada terhadap potensi kejahatan,” ujar Kapolsek Tambelang AKP Yugo Pambudi.

Agenda ini adalah bagian dari pendekatan humanis Polri dalam menjaga kamtibmas di wilayahnya. Hingga laporan ini disampaikan, situasi di lokasi terpantau aman dan terkendali.

Langkah proaktif seperti ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya peran mereka dalam menjaga keamanan lingkungan. (Kikih/Red)