Gelar Nobar Tepati Janji di Daerah 3T, KPU OKU Selatan Sosialisasi Pilkada 2024 ke Pemilih

OKU Selatan Sumsel, wartaterkini.news–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan menggelar nonton bareng (nobar) film “Tepati Janji” sekaligus sosialisasi kepada masyarakat terutama generasi Z di daerah terpencil, terjauh dan terluar (3T). Rabu (20/11/2024).

Devisi teknis penyelenggaraan pemilu KPU OKU Selatan Fadillah Marshad mengatakan kegiatan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 melalui nonton bareng film “Tepatilah Janji” tidak hanya mengundang pemilih pemula yang merupakan generasi Z (Gen-Z), tetapi juga perwakilan partai politik (parpol) dan juga tim kampanye masing-masing pasangan calon (paslon), Bawaslu dan pemerintahan setempat.

Fadillah Marshad menjelaskan, film yang disajikan berupa drama politik dan mengandung proses edukasi tentang pilkada.

Menurutnya, film “Tepatilah Janji” merupakan lanjutan dari film sebelumnya dengan judul “Kejarlah Janji”.

“Ini proses pendidikan politik atau pendidikan pemilih bagi masyarakat, karena di film itu ada sebuah kompetisi kemudian diwarnai dengan politik uang dan berita-berita hoax,” kata Fadillah Marshad.

Lebih lanjut ia menjelaskan, kegiatan nobar film “Tepatilah Janji” dan sosialisasi di Tiga kecamatan yakni kecamatan Banding Agung, Makakau Ilir dan Sindang Danau ini menjadi proses edukasi politik bagi masyarakat agar berpolitik dengan baik dan bijak.

Baca Juga :   Monalesa Vol. 3: Mahasiswa Komunikasi UNIMMA Gelar Workshop PR untuk Pariwisata Berkelanjutan

Tujuannya, agar sistem demokrasi di Indonesia bisa berjalan semakin baik dan meningkatnya partisipasi masyarakat dalam menyalurkan suaranya untuk memilih Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan pada 27 November mendatang

“Tujuan akhirnya, tentu kita ingin meningkatkan angka partisipasi pemilih di Pilkada Serentak 2024,” tandasnya (Red)